Messi Bikin Rekor Baru di Liga Champions

Reky Kalumata Suara.Com
Rabu, 26 November 2014 | 06:34 WIB
Messi Bikin Rekor Baru di Liga Champions
Bintang Barcelona Lionel Messi merayakan golnya ke gawang APOEL Nicosia. REUTERS/Andreas Manolis
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Lionel Messi belum berhenti mengukir rekor. Setelah mencatat dirinya sebagai pencetak gol terbanyak sepanjang masa di La Liga, Spanyol, Messi kini membuktikan kesuburannya mencetak gol di ajang Liga Champions.

Pada laga di Neo GSP, Rabu (26/11/2014) dinihari WIB, Messi menyumbangkan hat-trick guna membantu kemenangan Barca 4-0 atas APOEL Nicosia. Namun bukan hanya membawa kemenangan Barca, Messi juga membuat rekor baru  

Gol pertama Messi di menit ke-38 sudah cukup untuk melewati rekor Raul Gonzalez dengan 71 gol sebagai top skor sepanjang masa di Liga Champions. Dua tambahan gol lagi membuat Messi telah mengoleksi 74 gol.

Sedangkan bintang Real Madrid Cristiano Ronaldo telah mengumpulkan 70 gol dan berada di posisi ketiga dalam daftar top skor tersebut. Namun Ronaldo bisa menambah koleksi golnya saat Madrid menghadapi Basel nanti.

Sebelumnya, Messi telah menorehkan rekor sebagai pencetak gol terbanyak di sepanjang sejarah liga Spanyol. Messi sukses melampaui catatan Telmo Zarra yang mengoleksi 251 gol.

Sedangkan Messi sudah mencetak 253 gol setelah dia mencetak hattrick ke gawang Sevilla dan membawa Barcelona menang 5-1. Zara mencetak rekor itu sejak 1955 dan perlu waktu hampir 60 tahun untuk mematahkan rekor tersebut.


Daftar Top Skor Liga Champions UEFA (fase grup hingga final)  :


74 Gol, Lionel Messi (FC Barcelona)
71 Gol, Raúl González (Real Madrid CF/FC Schalke 04)
70 Gol, Cristiano Ronaldo (Manchester United FC/Real Madrid CF)
56 Gol, Ruud van Nistelrooy (PSV Eindhoven/Manchester United FC/Real Madrid CF)
50 Gol, Thierry Henry (AS Monaco FC/Arsenal FC/FC Barcelona)
48 Gol, Andriy Shevchenko (AC Milan/Chelsea FC/FC Dynamo Kyiv)
46 Gol, Filippo Inzaghi (Juventus/AC Milan)
44 Gol, Didier Drogba (Olympique de Marseille/Galatasaray AŞ/Chelsea FC)
42 Gol, Alessandro Del Piero (Juventus)
42 Gol, Zlatan Ibrahimović (AFC Ajax/Juventus/FC Internazionale Milano/FC Barcelona/AC Milan/Paris Saint-Germain)
41 Gol, Karim Benzema (Olympique Lyonnais/Real Madrid CF)
33 Gol, Fernando Morientes (Real Madrid CF/AS Monaco FC/Liverpool FC/Valencia CF)
30 Gol, Samuel Eto'o (RCD Mallorca/FC Barcelona/FC Internazionale Milano/Chelsea FC)
30 Gol, Kaká (Real Madrid CF/AC Milan)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI