Suara.com - Hanya mampu mendulang satu poin dari dua laga big match sebelumnya usai ditahan imbang Chelsea dan ditumbangkan Manchester City, Manchester United akan kembali melakoni big match akhir pekan ini. Minggu (23/11/2014) dini hari WIB, Setan Merah akan bertandang ke Emirates Stadium, markas Arsenal.
Baru meraih empat kemenangan dari 11 pertandingan, tambahan tiga poin tentu menjadi sangat krusial bagi skuat Louis van Gaal untuk bisa beranjak ke papan atas. Apalagi, kedua tim saat ini hanya terpaut satu poin. Arsenal yang berada di posisi enam dengan 17 poin tentu juga tidak ingin kembali kehilangan poin setelah di pertandingan sebelumnya secara mengejutkan tumbang dari Swansea City.
Namun, mencuri tiga poin dari Emirates Stadium tidak akan semudah membalikkan telapak tangan. Catatan tiga kemenangan dari The Gunners di lima pertemuan terakhir tampaknya tidak berarti mengingat badai cedera pemain yang kini membayangi United.
Daley Blind dan Radamel Falcao dipastikan tidak akan diturunkan akibat bekapan cedera. Sementara peran sejumlah pemain seperti Marcos Rojo, Luke Shaw, Michael Carrick, Jonny Evans dan Rafael belum bisa dipastikan.
Dari sekian banyak pemain yang mengisi daftar cedera van Gaal, hanya ada dua pemain yang saat ini bisa dipastikan membela Setan Merah akhir pekan ini. Kedua pemain itu adalah penjaga gawang David de Gea dan winger Angel Di Maria.
Hilangnya Falcao di lini depan, van Gaal masih memiliki Robin van Persie dan Wayne Rooney. Begitu pula di lini tengah, dengan absennya Blind, van Gaal paling tidak masih memiliki sejumlah pemain berpengalaman untuk menggantikan pemain asal Belanda tersebut.
Yang akan menjadi masalah besar bagi van Gaal adalah lini belakang. Kehilangan sebagai besar bek berpengalaman, lini bertahan United diperkirakan akan menjadi lini terlemah yang pastinya memberi keuntungan besar bagi Arsenal.
Mengingat rentannya barisan pertahanan MU, permainan menyerang kemungkinan besar bakal ditampilkan pelatih Arsenal Arsene Wenger. Mengusung formasi 4-2-3-1, Danny Welbeck pastinya sangat berambisi untuk menjebol gawang klub yang menjualnya di awal musim ini.
Dengan dukungan tiga gelandang serang yang dimotori Alexis Sanchez, Welbeck akan menjadi andalan Wenger untuk mengacak-acak pertahanan United. Sementara itu di lini tengah dan belakang, nama-nama seperti Alex Oxlade-Chamberlain, Calum Chambers, Per Mertesacker dan Kieran Gibbs tampaknya masih mendapat kepercayaan penuh dari manajer asal Prancis.
Preview: 3 Poin Penting MU di Tengah Badai Cedera
Syaiful Rachman Suara.Com
Sabtu, 22 November 2014 | 18:01 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Paul Scholes Kasih Rapor Merah ke Manajemen Manchester United, Sentil Sir Jim Ratcliffe
08 Januari 2025 | 12:27 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI
Bola | 18:15 WIB
Bola | 17:09 WIB
Bola | 16:05 WIB
Bola | 15:45 WIB
Bola | 15:28 WIB