Suara.com - Diangkatnya Roberto Mancini sebagai pelatih Inter Milan menjelang derby Milan mengundang Kaka angkat bicara. Mantan bintang Milan ini berharap mantan klubnya tersebut mampu mengatasi Inter yang ditukangi Mancini.
Mantan manajer Manchester City ini telah ditunjuk sebagai pengganti Walter Mazzarri yang dipecat I Nerazzurri pekan lalu. Ini adalah kesempatan kedua Mancini menukangi klub Italia ini.
Mancini langsung mendapatkan tugas berat yaitu membawa Inter menghadapi rival sekota, AC Milan di derby Milan akhir pekan. Namun Kaka berharap pelatih Milan Filippo Inzaghi bisa mengatasi hal itu.
"Ini sulit untuk dihadapi, namun saya yakin Inzaghi akan melakukan dengan baik. Berharap musim depan Milan akan kembali bermain di Liga Champions," ungkap Kaka kepada Milan Channel.
"Perubahan pelatih akan memberikan motivasi yang lebih, namun saya pikir Milan akan memenangkan derby dan Milan akan memulai era baru setelah itu," kata gelandang Brasil ini.
Mancini meninggalkan Giuseppe Meazza pada 2009 dan bergabung dengan klub raksasa Inggris, dimana dia memenangkan Piala FA dan Premier League sebelum dipecat oleh 2013.(Sport Mole)
Kaka Bicara Soal Derby Milan dan Mancini
Reky Kalumata Suara.Com
Selasa, 18 November 2014 | 11:25 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Jay Idzes: Setiap Pekan Saya Melawan Pemain Kuat
13 Januari 2025 | 12:51 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI
Bola | 23:45 WIB
Bola | 20:59 WIB
Bola | 14:05 WIB
Bola | 13:46 WIB
Bola | 12:53 WIB
Bola | 12:10 WIB
Bola | 11:55 WIB