Suara.com - Sempat terseok di sejumlah pertandingan sebelumnya, Belanda akhirnya berhasil meraih kemenangan saat melakoni laga ke-4 babak kualifikasi Piala Eropa 2016. Menghadapi Latvia, Belanda meraih kemenangan telak dengan enam gol tanpa balas.
Namun kemenangan besar Belanda atas Latvia ternyata tidak mengubah spekulasi penggantian pelatih tim Oranye. Pasalnya, masa depan Hiddink bersama Belanda saat ini masih kabur.
Menanggapi hal ini, Hiddink tampaknya tidak mau ambil pusing. Pelatih 68 tahun menolak berkomentar terkait masa depannya bersama timnas.
"Anda semua bebas untuk berspekulasi, tapi saya tidak akan mengomentari hal itu. Saya tetap menjalankan tugas saya yang dibebankan KNVB," tukas Hiddink usai pertandingan di Amsterdam Arena.
"Saya hanya fokus pada (pertandingan) hari ini," sambungnya.
Sejak menggantikan Louis van Gaal sebagai pelatih tim nasional, Hiddink belum mampu mengoptimalkan permainan skuat Oranye. Di tiga pertandingan babak kualifikasi sebelumnya, Belanda tumbang di dua laga. Begitu pula di sejumlah pertandingan persahabatan.
Dengan tambahan tiga poin, Belanda yang membukukan dua kemenangan dan dua kekalahan di Grup A saat ini menempati posisi tiga klasemen sementara Grup A. (Reuters)
Menang, Masa Depan Hiddink Tetap Dipertanyakan
Syaiful Rachman Suara.Com
Senin, 17 November 2014 | 18:30 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Kevin Diks Debut Lawan Jepang, Jamarro Diks Bakal Temui Mentor Shin Tae-yong
11 November 2024 | 23:08 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI