Suara.com - Setelah menandai kembalinya bersama tim nasional Swedia saat menghadapi Montenegro di babak kualifikasi Piala Eropa Grup G, Zlatan Ibrahimovic dipastikan absen saat Swedia menghadapi Prancis di laga persahabatan pekan ini. Absennya Ibrahimovic dikarenakan cederanya yang belum pulih seratus persen.
Ibra sendiri saat ini sudah mendapatkan lampu hijau untuk kembali bersama klubnya, PSG, dan menjalani masa pemulihan.
Ibra mengalami cedera tumit sejak September lalu. Akibat cedera tersebut, Ibra sebelumnya absen di dua laga bersama timnas dan sembilan pertandingan bersama PSG di sejumlah kompetisi.
Selain Ibrahimovic, tiga pemain juga dipulangkan ke klub masing-masing oleh pelatih Swedia Erik Hamren. Ketiga pemain tersebut adalah Johan Dahlin (Genclerbirligi), Marcus Berg (Panathiniakos), dan Mikael Lustig (Celtic).
laga persahabatan antara Swedia melawan Prancis akan digelar pada Rabu (19/11/2014) dini hari WIB. (Soccerway)
Hadapi Prancis, Ibrahimovic Dipastikan Absen
Syaiful Rachman Suara.Com
Minggu, 16 November 2014 | 18:54 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Siapa Stan Adriaan Driessen? Pemain Keturunan Mirip Zlatan Ibrahimovic, Tingginya Hampir Setara Elkan Baggott!
20 November 2024 | 18:00 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI