Suara.com - Roberto Mancini menjadi kandidat kuat menjadi pelatih Inter Milan. Posisi pelatih I Nerazzurri sedang kosong menyusul pemecatan Walter Mazzarri.
Presiden Inter Milan Erick Thohir dikabarkan langsung melakukan langkah cepat setelah melepas Mazzarri, dengan membawa kembali Mancini ke Giuseppe Meazza.
Mancini sempat melatih Inter selama empat tahun saat masih menjalani karirnya di Italia. Ia telah sukses memenangkan tiga Scudetto dan dua Coppa Italia.
Kabarnya, Inter menawarkan kontrak selama dua setengah tahun pada mantan manajer Manchester City ini. Jika Mancini setuju maka tugas pertamanya adalah menghadapi laga derby Milan pada 23 November.
Salah satu legenda Inter Sandro Mazzola meyakini bahwa Mancini adalah pilihan yang tepat. “Mancini telah melakukan banyak untuk Inter, saya pikir dia adalah pilihan yang tepat." (Football Italia)
Mancini Kandidat Kuat Gantikan Mazzarri
Reky Kalumata Suara.Com
Jum'at, 14 November 2014 | 19:32 WIB

Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Resmi Dipecat, Ini Statistik Buruk Thiago Motta Bersama Juventus
24 Maret 2025 | 01:53 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI
Bola | 11:32 WIB
Bola | 10:39 WIB
Bola | 10:08 WIB
Bola | 09:36 WIB
Bola | 09:26 WIB