Suara.com - Carlos Tevez mencetak gol indah ke gawang Parma saat Juventus menang telak 7-0. Tevez pun mengakui bahwa dia berencana melakukan aksi solo tersebut mengikuti gaya legenda Argentina, Diego Maradona.
Tevez melakukan aksi solo membawa bola dari tengah lapangan melewati beberapa pemain lawan sebelum menjebol gawang Parma. Gol tersebut adalah salah satu dari dua gol yang disumbangkan Tevez saat Juve menang 7-0.
Usai pertandingan, Tevez pun mengaku bahwa apa yang dia lakukan telah direncanakannya semua. Ia mengaku gol tersebut seperti dilakukan Maradona ke gawang Inggris saat Piala Dunia 1986.
"Saya tahu bahwa saya melepaskan diri dari penjaga saya. Lalu saya hanya harus menang satu lawan satu pemain lawan dan menggeser bola ke kanan," ungkap Tevez.
"Saya tahu jalan mana yang harus melepaskan tendangan melewati kiper karena saya datang begitu cepat sehingga dia tidak punya kesempatan melakukan diving. Itu semua sudah direncanakan," ujarnya.
Tentu saja, gol indah itu sekaligus menandai kembalinya Tevez ke timnas Argentina setelah tiga setengah tahun absen. "Ini minggu yang indah bagi saya dan kembali ke timnas saat ini adalah hadiah bagi saya." (Soccernet)
Gol Tevez ke Gawang Parma Ikuti Gaya Maradona
Reky Kalumata Suara.Com
Senin, 10 November 2014 | 19:01 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Striker Juventus Banjir Hujatan, Netizen Indonesia: Frustasi Gara-gara Jay Idzes
16 Desember 2024 | 18:10 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI