Suara.com - Pelatih Real Madrid Carlo Ancelotti memuji penampilan Toni Kroos yang dinilainya luar biasa saat Real Madrid menghadapi Rayo Vallecano di laga La Liga, Minggu (9/11/2014). Gelandang Madrid itu mencetak satu dari lima gol Madrid ke gawang Rayo Vallecano.
Pemain Internasional Jerman yang dibeli Madrid dari Bayern Munich awal musim lalu menjadi bagian penting dari skuad Ancelotti. Kroos diplot untuk memperkuat lini tengan El Real bersama Luka Modric.
Gol ke gawang Rayo Vallecano merupakan gol pertama Kroos untuk Madrid. Empat gol Madrid lainnya ke gawang Rayo Vallecano dicetak Sergio Ramos, Gareth Bale, Cristiano Ronaldo dan Karim Benzema.
Don Carletto memuji penampilan anak asuhnya usai menghajar Rayo Vallecano 5-1 di Santiago Bernabeu. Namun mantan pelatih PSG itu secara khusus memberikan pujian kepada Kroos.
"Kroos pemain terbaik di lapangan dan mencetak gol pertamanya," ujarnya kepada wartawan.
Ancelotti memuji kerja sama Kroos dengan Modric dalam menghidupkan lini tengah Madrid. Kedua pemain dinilainya dapat saling mengisi untuk menyerang dan bertahan.
"Saya mendapat kejutan dia berada pada level tinggi. Golnya memecah kebuntuan dan dia dengan leluasa bermain lebih ke depan. Ketika dia melakukannya, Luka Modric bertahan. Mereka pasangan yang bagus dan bermain baik," katanya.(Scoresway)