Suara.com - Derby Manchester di Etihad Stadium pada Minggu (2/11/2014) menempatkan Sergio Aguero sebagai pemain Manchester City yang sering mencetak gol ke gawang Manchester United di Liga Premier. Dengan tambahan satu gol, Aguero telah mencetak lima gol ke gawang 'Setan Merah', sejak membela City pada tahun 2011.
Aguero mencetak gol pertamanya di laga derby Manchester saat City menang telak 6-1 di Old Trafford, pada 23 Oktober 2011. Saat itu, Aguero mencetak gol ketiga setelah City unggul 2-0 lewat dua gol Mario Balotelli.
Aguero kembali mencetak gol untuk City pada derby Manchester, 8 April 2013. Masuk ke lapangan dari bangku cadangan menggantikan Samir Nasri, Aguero mencetak satu gol yang membalikkan keadaan menjadi 2-1, setelah City sempat tertinggal 0-1.
Sementara, pada derby Manchester di Etihad Stadium pada 22 September 2013, Aguero mencetak dua gol ke gawang rival se-kota. Dua gol Aguero membantu timnya mengalahkan MU dengan skor akhir 4-1.
Selain derby Manchester di Liga Premier, Aguero juga mencetak satu gol ke gawang MU saat timnya dikalahkan 'Setan Merah' 2-3 di ajang Piala FA, 8 Januari 2012. Jika dijumlahkan, Aguero telah enam kali menjebol gawang Red Devils di Liga Premier dan Piala FA.
Aguero Akrab Dengan Gawang Manchester United
Arif Sodhiq Suara.Com
Senin, 03 November 2014 | 15:39 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Penguasaan Bola MU saat Dikalahkan Man City jadi Sorotan: Lumayan masih Bisa Ngalahin Suara Ganjar
04 Maret 2024 | 14:14 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI