Suara.com - Setelah sempat tertahan di Old Trafford, Chelsea kembali mencoba tancap gas. Tiga poin siap dikejar oleh The Blues saat menjamu Queens Park Rangers di Stamford Bridge, Sabtu (1/11/2014) malam.
Laju Chelsea sempat terganjal setelah ditahan Manchester United 1-1. Hasil tersebut membuat jarak The Blues di puncak klasemen dengan Southampton yang berada di posisi kedua, terpaut empat poin.
Saat menjamu QPR, Chelsea memiliki peluang untuk menjauh dari The Saint. Skuad besutan Jose Mourinho ini memang lebih diunggulkan dari QPR yang saat ini masih berada di zona degradasi.
Tentu saja, The Blues juga siap memperpanjang rekor tidak terkalahkan mereka di musim ini. Meski demikian, Chelsea patut berhati-hati karena dalam pertemuan terakhirnya QPR menang 1-0.
Manajer Jose Mourinho pun telah menyiapkan skuat terbaiknya menghadapi laga ini. Dengan formasi 4-2-3-1, Diego Costa kemungkinan sudah akan kembali ke lini depan Chelsea setelah menjalani latihan.
Eden Hazard, Oscar dan Willian akan membantu serangan di belakang striker. Sementara Nemanja Matic dan Cesc Fabregas juga akan menjadi penghubung antara pertahanan dan lini tengah.
Sementara empat pilar lini belakang ditempati Filipe Luis, John Terry, Gary Cahill dan Branislav Ivanovic. Mereka akan bahu membahu membantu Thibaut Courtois yang berada di bawah mistar gawang Chelsea.
Sedangkan di kubu QPR, manajer Harry Redknapp kemungkinan tetap memainkan tim yang sama seperti saat mengalahkan Aston Villa kemarin. Namun QPR tanpa diperkuat Rio Ferdinand yang diskors tiga pertandingan oleh FA.
Dengan formasi 4-5-1, Charlie Austin akan tetap menjadi pilihan utama Redknapp di lini depan setelah strikernya tersebut mencetak dua gol ke gawang Villa.
Eduardo Vargas, Leroy Fer, Sandro, Karl Henry dan Junior Hoilet akan menempati posisi gelandang. Sedangkan empat pemain lini belakangnya akan ditempati oleh Nedum Onuoha, Steven Caulker, Richard Dunne dan Yun Suk-Young.
Tentu saja pertandingan ini akan menarik untuk disimak. Apakah Chelsea bisa mengamankan tiga poin di kandang atau QPR mampu membuat kejutan. Kita tunggu saja.
"The Blues" Siap Kembali ke Jalur Kemenangan
Reky Kalumata Suara.Com
Jum'at, 31 Oktober 2014 | 12:12 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
REKOMENDASI
TERKINI