Suara.com - Zinedine Zidane tidak bisa melatih Real Madrid Castila. Mantan asisten pelatih Carlo Ancelotti ini diskors selama tiga bulan karena tidak memiliki lisensi pelatih seperti yang disyaratkan oleh otoritas liga.
Zidane sebelumnya membantu Ancelotti sebagai asisten pelatih Real Madrid pada 2013. Namun setelah setelah itu dia menangani Castila Tim B bersama asistennya Santiago Sanchez yang diangkat menjadi kepala pelatih.
Baru tiga bulan melatih, lisensi melatih Zidane ternyata bermasalah. Pasalnya otoritas La Liga mewajibkan setiap pelatih yang bekerja di kompetisi di bawah naungan mereka, memiliki lisensi level 3.
Hakim divisi kedua Francisco Rubio kemudian memutuskan untuk menghukum Zidane dan Sanchez skorsing selama tiga bulan. Mantan bintang Madrid itu sendiri saat ini baru mengantongi lisensi UEFA dengan kualifikasi level 2.
Sementara Zidane dan pihak klub memiliki waktu selama 10 hari untuk mengajukan banding atas hukuman tersebut. Pria 42 tahun itu memang sebelumnya telah mengambil kursus kepelatihan level 3 di Prancis. (daily mail)
Diskors, Zidane Tak Boleh Melatih Madrid Castila
Reky Kalumata Suara.Com
Selasa, 28 Oktober 2014 | 03:16 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Dihajar Liverpool, Ancelotti Akui Target Real Madrid Cuma Finis 24 Besar
28 November 2024 | 07:49 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI