Suara.com - Eks punggawa Manchester United Paul Scholes meyakini Jack Wilshere adalah pemain terbaik yang dimiliki Inggris saat ini. Apa yang diyakini Scholes tampaknya cukup beralasan. Kemampuan Wilshere dalam menempatkan posisi dan umpan-umpannya yang terukur membuat punggawa Arsenal menjadi sorotan para pengamat sepak bola di Inggris.
Di dua pertandingan terakhir yang dilakoni Inggris di babak kualifikasi Piala Eropa 2016, Wilshere tampil impresif. Memainkan peran dominan di lini tengah, Wilshere turut mengantar Inggris meraih kemenangan atas San Marino dan Estonia.
"Saya pikir Jack Wilshere baru saja melakoni dua pertandingan Inggri dengan sangat baik pekan lalu. Bahkan untuk saat ini saya berani berkata bahwa Wilshere adalah pemain terbaik yang dimiliki Inggris.
"Umpan-umpannya yang disodorkan kepada Rooney saat mengahadapi Estonia sangat terukur dengan intensitas yang cukup tinggi," tambahnya.
Tergabung di Grup E, Inggris saat ini semakin kokoh di puncak klasemen sementara grup. Mengantongi sembilan poin hasil dari tiga laga, Inggris semakin menjauh dari Slovenia yang terus membanyangi di posisi kedua dengan enam poin. (Goal)