Timnas U-19 Hadapi Laga Terakhir, Ini Komentar Indra

Reky Kalumata Suara.Com
Selasa, 14 Oktober 2014 | 14:44 WIB
Timnas U-19 Hadapi Laga Terakhir, Ini Komentar Indra
Pelatin timnas U-19 Indonesia Indra Sjafri menyapa para jurnalis saat konferensi pers di Hotel Yangon. (ANTARA FOTO/Andika Wahyu)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Tim Indonesia U-19 isyaratkan tidak akan setengah hati menghadapi Uni Emirat Arab. Pelatih Tim Indonesia U-19 Indra Sjafri menegaskan betapa pentingnya meraih kemenangan di laga terakhir fase grup B Piala Asia U-19 ini.

Dua kekalahan telah membuat timnas U-19 telah dipastikan tersingkir dari pentas Piala Asia U-19 2014 Myanmar. Namun Evan Dimas dan kawan kawan masih menyisahkan satu pertandingan lagi di fase grup kontra UEA.

Meski laga di Wunna Theikdi Stadium, Myanmar, sudah tidak mempengaruhi peluang Indonesia namun pelatih Indra Sjafri menegaskan bahwa pertandingan tersebut akan tetap sangat penting bagi skuatnya.

"Pemain kami telah melakukan yang terbaik sejauh ini dan kami tak sabar melihat ke depan dan memenenangi pertandingan terakhir ini," tegas pelatih Indra Sjafri dalam situs resmi AFC.

"Setiap pertandingan di kompetisi ini adalah penting, tujuan di turnamen ini bukan hanya menang dan kalah, melainkan tentang mendapatkan pengalaman bagi pemain, mereka masih bisa mendapatkan banyak dari laga terakhir ini," tukasnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI