Unggul jumlah pemain, Italia semakin gencar melancarkan serangan. Namun hingga 45 menit pertama berakhir, skor 0-1 tidak berubah.
Delapan menit bola bergulir di babak kedua, Immobile berpeluang menggandakan keunggulan Italia. Akan tetapi peluang tersebut kandas setelah Hogg bergerak lebih cepat dalam mengantisipasi bola.
Di pertengahan babak kedua, Italia harus kehilangan Bonucci. Menjatuhkan Schembri saat melakukan serangan balik, Bonucci di usir wasit keluar lapangan.
Sama-sama bermain dengan 10 pemain, Italia masih mampu mendominasi penguasaan bola. Serangan yang dibangun beberapa kali berhasil menelurkan sejumlah peluang. Namun hingga peluit panjang berbunyi, barisan depan Azzurri gagal mengkonversi peluang tersebut menjadi gol. Skor 0-1 untuk kemenangan Italia bertahan hingga laga usai.
Susunan Pemain:
Malta(3-5-2): Hogg; Z. Muscat, Agius, Camilleri; Mintoff, Briffa, R. Muscat, Fenech, Failla; Mifsud, Schembri.
Cadangan: Bezzina, R. Fenech, Cohen, Haber, Pisani, T. Vella, Kristensen, Grioli, Farrugia, Gatt Baldacchino, Scicluna, N. Vella.
Italia(3-5-2): Buffon; Darmian, Bonucci, Chiellini; Candreva, Florenzi, Verratti, Marchisio, Pasqual; Immobile, Pelle.
Cadangan: Ogbonna, Zaza, Giovinco, Sirigu, Parolo, Poli, Perin, De Sciglio, Destro, Aquilani, Pirlo.