Suara.com - Pelatih timnas Spanyol Vincente Del Bosque membuat beberapa perubahan komposisi pemain, saat tim Matador bertandang ke Luxembourg dalam lanjutan kualifikasi Piala Eropa 2016, Senin (13/10/2014). Del Bosque menurunkan David de Gea menggantikan Iker Casillas di posisi penjaga gawang.
Del Bosque mengatakan, dirinya berencana menjadikan kiper Manchester United itu sebagai kiper nomor satu timnas Spanyol. Namun, perubahan di posisi kiper akan dilakukan secara bertahap.
"Saya tidak ingin membuat perbedaan di antara mereka dan seluruh tim," ujar Del Bosque usai timnya mengalahkan Luxembourg.
Dia menambahkan, dirinya menginginkan proses transisi kiper berjalan lancar. Dia mensyaratkan, pergantian kiper bisa terwujud jika keduanya bermain secara reguler di klub masing-masing.
"Kami sadar, kami akan membuat beberapa perubahan dan kami menginginkan transisi yang lancar di posisi kiper. Itu berarti Iker akan memfasilitasi dan David akan mulai masuk ke dalam tim secara perlahan," jelasnya.
Spanyol pulang dengan membawa poin sempurna setelah menghajar tuan rumah Luxembourg dengan 4 gol tanpa balas. Empat gol Spanyol dicetak David Silva, Francisco Alcacer, Diego Costa dan Juan Bernat. (Scoresway)