Suara.com - Simone Zaza sedang mencoba untuk mendapatkan tempat dalam skuat utama di skuat Italia. Meski demikian, striker Sassuolo ini tidak merasa bahwa Mario Balotelli adalah ancaman bagi posisi di tim nasional.
Zaza melakukan debut di skuat Italia dalam laga pertama Antonio Conte ketika menang 2-0 atas Belanda dalam laga uji coba September kemarin. Ia kemudian dia mencetak gol saat menghadapi Norwegia di laga pertama kualifikasi Euro 2016.
Zaza bersama dengan partnernya, Ciro Immobile tampak sangat senang dengan kerja samanya. Pasangan ini telah membuat pemain depan Liverpool Mario Balotelli tidak mendapatkan tempat dalam skuat utama Italia.
Namun demikian, Zaza tidak melihat Balotelli sebagai ancaman dan bahkan dia ingin mengenal lebih lanjut striker kontroversial Italia ini. "Saya tidak menganggap dia (Balotelli) berbahaya," kata Zaza.
"Seperti yang saya selalu mengatakan, Mario Balotelli adalah salah satu striker favorit. Saya berpikir bahwa semua orang tahu tentang kualitas dan apa yang bisa dia bawa ke skuad," ungkapnya.
"Saya pikir Mario bisa menjadi bagian dari tim nasional. Saya tidak pernah memiliki kesempatan untuk mengenalnya secara pribadi -. Saya akan menghargai kesempatan seperti itu," tukas Zaza.
Kini Zaza punya kesempatan untuk kembali unjuk ketajaman bagi skuat Italia saat menghadapi Azerbaijan dan Malta di babak kualifikasi Piala Eropa 2015 pekan depan. (Scoresway)