Suara.com - Belum laga bergabung dengan Manchester United, striker anyar Setan Merah Radamel Falcao telah menunjukkan kelasnya sebagai pesepak bola papan atas. Menghadapi Everton, Minggu (5/10/2014) malam WIB, Falcao keluar sebagai penentu kemenangan ketiga MU musim ini.
Mendatangkan pemain asal Kolombia itu, United bisa dikatakan berjudi. Pasalnya, Falcao belum lama pulih dari cedera lutut yang cukup panjang sehingga membuatnya absen di Piala Dunia 2014.
Falcao menyadari sepenuhnya bahwa manajer Louis van Gaal mengambil resiko tinggi dengan memboyongnya ke Old Trafford. Namun kini eks punggawa Atletico telah membuktikan diri. Bahkan Falcao ingin menetap lebih lama bersama Manchester United.
"Manchester United adalah satu-satunya klub yang berani berjudi atas diri saya. Tahun 2014 adalah tahun yang sulit bagi saya, tidak hanya dalam karir profesional saya," jelas Falcao.
"Mengenai masa depan, saya telah memikirkannya masak-masak. Saya ingin tetap bersama Manchester United di masa yang akan datang," ujarnya.
Falcao diboyong MU dari AS Monaco dengan status pinjaman selama satu musim. Sejak merapat di Old Trafford, Falcao telah tampil sebanyak empat kali dan membukukan satu gol, yaitu saat MU menundukkan Everton 2-1. (Sky Sports)