Suara.com - Gelandang tim nasional Jerman, Mesut Ozil, akan absen dari lapangan hijau selama tiga bulan karena cedera ligamen lutut, demikian diumumkan asosiasi sepak bola Jerman (DFB), Rabu (8/10/2014).
Akibatnya Ozil dipastikan tidak akan memperkuat Der Panzer dalam laga kualifikasi Piala Eropa 2016 melawan Polandia, Irlandia, Gibraltar, dan Spanyol.
"Pemain 25 tahun itu mengeluhkan sakit pada lutut kiri ketika tiba di Frankfurt (untuk berlatih bersama tim Jerman) pada Selasa (7/10/2014)," kata DFB.
"Pemindaian hari ini menunjukkan bahwa ligamen lutut kirinya sobek. Ia akan absen selama 10 sampai 12 pekan," bunyi pernyataan DFB lebih lanjut.
Cederanya Ozil tidak saja kerugian bagi timnas Jerman, tetapi juga pukulan baru bagi skuat Arsenal, klub yang dibela Ozil di dua musim terakhir.
Ozil menambah panjang daftar cedera Arsenal, yang sebelumnya sudah kehilangan striker Olivier Giroud, Theo Walcott, Aaron Ramsey, Mikel Arteta, Yaya Sanogo, dan Mathieu Debuchy. (Reuters)