Suara.com - Kapten Liverpool Steven Gerrard kecewa dengan kekalahan timnya dari FC Basel di laga kedua fase grup Liga Champions. Kekalahan ini menempatkan Liverpool di posisi tiga klasemen sementara Grup B, di bawah Real Madrid dan Basel.
Marco Streller mencetak satu-satunya gol di menit ke-52 dalam laga yang digelar St. Jacob Park, Kamis (2/10/2014). Gerrard mengakui kekalahan timnya disebabkan kegagalan dalam mengantisipasi bola mati.
"Menurut saya, kami mengawali laga dengan baik di mana Anda dapat berharap kami bermain dan mencetak gol, tetapi kami tidak layak mendapatkan apapun dari pertandingan ini," ujarnya kepada Sky Sports usai pertandingan.
Gerrard marah karena timnya tidak bermain seperti yang diharapkan. Dia menyoroti kinerja timnya yang dinilainya bermain terlalu "lunak".
"Harus diakui, kami tidak cukup baik dalam mengantisipasi set-piece, jadi kami perlu melakukannya dengan benar. Anda tidak akan memenangkan pertandingan sepak bola jika Anda terus kebobolan dari set-piece," katanya.
Gerrard menambahkan, Liverpool bertandang ke markas Basel untuk menang. Kekalahan ini, lanjut dia, akan digunakan timnya untuk melakukan perbaikan.
"Kami datang untuk menang, saya mengharapkan kemenangan, jadi (hasil) itu sangat mengecewakan. Kami akan membahasnya, kami akan melakukan perbaikan seperti yang selalu kami lakukan," tandasnya. (Skysports)