Suara.com - Manajer Liverpool Brendan Rodgers meminta pelatih tim nasional Inggris Roy Hodgson mencoret nama Daniel Sturridge dari daftar pemain timnas. Menurut Rodgers, kondisi Sturridge saat ini tidak memungkinkan untuk membela The Three Lions di sejumlah laga kualifikasi Piala Eropa 2016 yang akan dilakoni Inggris.
Akibat cedera saat latihan bersama timnas, Sturridge telah melewatkan lima pertandingan bersama Liverpool. Dan Kamis (2/10/2014) dini hari WIB, Sturridge kembali melewatkan peluang tampil di Liga Champions saat Liverpool menghadapi Basel.
"Daniel tidak fit. Terlepas dia tampil atau tidak di pertandingan liga akhir pekan nanti, dia tidak fit untuk membela INggris," tegas Rodgers dalam konferensi pers jelang pertandingan menghadapi Basel.
"Jika anda bertanya mengenai pemain, mereka harus berada dalam kondisi fit untuk bisa bermain dan Daniel tidak fit untuk itu," sambungnya.
"Kami berharap kondisinya membaik dalam 24 jam ke depan dan bisa berlatih bersama tim," sambungnya lagi.
Sejak Sturridge mengalami cedera paha saat berlatih bersama timnas, Rodgers kerap melontarkan kritik pedas kepada Hodgson.
Dalam waktu dekat Inggris akan melakoni dua pertandingan babak kualifikasi Piala Eropa 2016 menghadapi San Marino dan Estonia. Nama-nama pemain yang akan berlaga dalam dua pertandingan itu sendiri baru akan diumumkan Hodgson pada hari Kamis. (Soccerway)