Suara.com - Tiga raksasa Serie A, Juventus, AS Roma dan Inter Milan meraih kemenangan penting dalam laga pekan keempat, Kamis (25/9/2014).
Juventus menang telak tiga gol tak berbalas atas Cesena. Pemain Cile, Arturo Vidal menjadi bintang lapangan berkat dua golnya, masing-masing pada menit 18 dan 64. Adapun sebiji gol tambahan Juve dicetak Stephen Lichsteiner pada menit 85.
AS Roma yang melakoni laga kandang berat kontra Parma berhasil mencuri tiga angka dari Ennio Tardini.
Pertandingan berlangsung amat sengit. Sempat unggul sebiji gol berkat gol Ljajic menit 27, Roma harus kebobolan berkat aksi De Ceglia pada menit 56.
Beruntung Roma memiliki Pjanic. Golnya di penghujung laga, tepatnya pada menit 88, berhasil membungkam asa publik tuan ruah yang menginginkan kemenangan.
Inter Milan pun tak mau kalah unjuk gigi. Menjamu Atalanta, Inter berhasil unggul 2-0, berkat gol Osvaldo menit 40 dan Hernanes menit 87.
Dengan raihan ini, Juve dan Roma tetap berada di puncak klasemen dan posisi dua sementara dengan sama-sama mengoleksi 12 poin. Sedangkan Inter menguntit ketat di posisi tiga dengan koleksi delapan poin.