Suara.com - Bintang Real Madrid Cristiano Ronaldo kembali menunjukkan taringnya sebagai striker papan atas dunia. Mencetak hattrick ke gawang Deportivo La Coruna akhir pekan kemarin, Rabu (24/9/2014) dini hari WIB, Ronaldo mencetak empat gol ke gawang Elche.
Sukses mencetak banyak gol, punggawa Portugal tidak ingin jumawa. Menurutnya, penampilan gemilangnya di laga tersebut tidak lepas dari peran rekan-rekannya.
Sebagai ekspresi kegembiraannya, Ronaldo mempersembahkan bola yang digunakan dalam pertandingan tersebut untuk putranya, Cristiano Ronaldo Jr.
"Mencetak empat gol itu tidak mudah. Saya berterima kasih kepada rekan-rekan yang membuat semuanya bisa terjadi," aku Ronaldo usai pertandingan.
"Ini bukanlah yang pertama kali bagi saya. Saya sudah melakukan hal itu (mencetak banyak gol) dua atau tiga kali. Terima kasih pada rekan-rekan," sambungnya.
"Bola pertandingan hari ini saya persembahkan untuk putra saya," sambungnya lagi.
Empat gol ke gawang Elche membuat Ronaldo semakin kokoh di daftar puncak pencetak gol terbanyak La Liga musim ini. Sejak La Liga bergulir, hingga saat ini Ronaldo tercatat telah membukukan sembilan gol. (Football Espana)