Barcelona Pantau Kondisi Neymar dan Rakitic

Syaiful Rachman Suara.Com
Selasa, 23 September 2014 | 07:53 WIB
Barcelona Pantau Kondisi Neymar dan Rakitic
Pemain Barcelona Neymar (depan) berebut bola dengan pemain Levante Victor Camarasa [Reuters/Heino Kalis]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Barcelona hingga saat ini terus memantau kondisi dua pemain kuncinya, Neymar dan Ivan Rakitic. Kedua pemain tersebut mengalami cedera saat membela Barcelona saat menumbangkan Levante 5-0 pekan lalu.

Kedua pemain tersebut mencetak gol dalam laga itu. Neymar mencetak gol di menit 34 dan Rakitic mencetak gol pertamanya bagi Barca satu menit jelang turun minum.

Neymar mengalami cedera di awal babak kedua. Setelah sempat mendapat perawatan di lapangan, Neymar ditarik keluar dan digantikan oleh Sandro Ramirez. Sedangkan Rakitic yang juga mengalami cedera di babak kedua, tetap bermain hingga laga usai.

"Neymar dan Rakitic menjalani sejumlah tes pada hari senin setelah mendapat cedera saat menghadapi Levante. Neymar mengalami cedera pada pergelangan kaki kirinya, sementara Rakitic mendapat memar di kaki kiri," bunyi pernyataan resmi klub.

"Dokter klub akan terus memantau perkembangan kedua pemain tersebut, dan akan memutuskan saat keduanya sudah bisa kembali menjalani latihan normal," sambung pernyataan itu.

Dengan demikian, peran Neymar dan Rakitic untuk pertandingan berikutnya belum bisa dipastikan. Tengah pekan ini, Barcelona akan menghadapi Malaga. (Soccerway)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI