Suara.com - Manchester United tampil meyakinkan di babak pertama laga kontra tuan rumah Leicester City yang berlangsung di King Power Stadium, Minggu (21/9/2014).
Di 20 menit pertama Robin van Persie dan Angel di Maria sudah mencetak masing-masing satu gol untuk membawa Setan Merah unggul, meski tak lama kemudian Leicester membalas satu gol lewat sundulan Ulloa.
Van Persie mencetak gol pertama MU pada menit 13, setelah menerima umpan silang akurat dari Radamel Falcao, yang untuk pertama kalinya turun sebagai starter untuk United.
Tiga menit berselang, giliran Di Maria yang mencetak gol brilian, dengan mencungkil bola dari luar kotak penalti yang gagal dijangkau penjanga gawang Kasper Schmeichel.
Tetapi hanya berselang semenit, Leonardo Ulloa membalas dengan sundulan setelah menerima umpan silang lambung dari Jamie Vardy.
MU sendiri menguasai jalannya pertandingan, dengan 57 persen penguasaan bola, delapan kali tembakan ke gawang, dan empat sepak pojok.
Hingga laporan ini diturunkan, kedudukan kedua tim masih 2-1. (BBC Sport)