Suara.com - Ole Gunnar Solskjaer akan meninggalkan jabatannya sebagai manajer Cardiff City, Kamis (18/9/2014). Mantan bintang Manchester United itu dipecat oleh bos klub, Vincent Tan karena gagal membawa Cardiff City tampil baik di Divisi 1.
Solskjaer baru direkrut beberapa bulan menjelang liga Premir musim lalu berakhir. Ketika itu, Ole menggantikan Malki Mackay yang tidak bisa membawa klub asal Wales itu keluar dari zona degradasi.
Namun, Ole tidak bisa menyelamatkan Cardiff dari degradasi di akhir musim dan terpaksa tampil di Championship. Musim ini, Cardiff sudah dua kali menelan kekalahan di kandang sendiri.
Pertama dari Norwich City setelah itu dari Middlesbrough. Manajemen klub sebenarnya belum mengeluarkan surat pemecatan secara resmi. Namun, Ole sudah dipanggil oleh manajemen klub untuk membahas krisis di klub itu.
Sumber Mirror mengungkapkan, nasib Ole tidak bisa diselamatkan lagi dan pemilik klub sudah menyiapkan sejumlah nama untuk menjadi manajer baru. Nama-nama seperti Tony Pulis, Dave Jones dan Phil Nevile masuk dalam radar.
Selain itu, manajer Dundee, Paul Hackley yang baru berusia 37 tahun juga menjadi kandidat kuat manajer Cardiff yang baru. Ole sebenarnya sudah diperingatkan untuk tidak menerima tawaran sebagai manajer Cardiff, sembilan lalu.
Karena, posisi itu akan mempengaruhi reputasi Ole sebagai pelatih yang sukses membawa Molde FC juara liga Norwegia. Namun, Ole mengabaikan saran tersebut dan tetap menerima tantangan untuk menjadi manajer di liga Premir Inggris. (Mirror).