Suara.com - Setelah Cesar Azpiliqueta dan Thibaut Courtois, Chelsea dikabarkan akan segera memperpanjang kontrak salah satu gelandangnya, Eden Hazard. Kabar mengenai niat Chelsea memperpanjang ikatan kerjasama dengan punggawa timnas Belgis itu datang langsung dari manajer Jose Mourinho.
Mou mengaku, pembicaraan antara pihak klub dengan Hazard saat ini tengah berlangsung. Terkait hal tersebut, Hazard diakui Mou telah memberikan sinyal positif.
"Benar, saat ini Chelsea tengah berdiskusi dengan Hazard terkait kontrak jangka panjang. Dia (Hazard) ingin bertahan lebih lama," tukas Mou dalam konferensi pers jelang laga perdana Liga Champions.
"Di generasinya, dia (Hazard) bisa menjadi salah satu yang terbaik. Chelsea adalah lingkungan yang tepat baginya untuk berkembang," tambahnya.
"Setiap hari kita melihatnya berkembang. Kami sangat berharap dia (Hazard) bisa mencapai permainan terbaiknya dan menjadi salah satu yang terbaik," tambahnya lagi.
Hazard dibeli Chelsea dari Lille pada Juni 2012 dengan nilai transfer 32 juta Poundsterling. Dua musim membela The Blues, Hazard telah membukukan 24 gol dari 73 penampilan. (Soccerway)