Suarez: Penjualan Pemain Tidak Membuat Madrid Lemah

Syaiful Rachman Suara.Com
Sabtu, 06 September 2014 | 23:05 WIB
Suarez: Penjualan Pemain Tidak Membuat Madrid Lemah
Pemain Atletico Madrid Mario Suarez (kiri) bertarung memperebutkan bola di udara dengan bintang Real Madrid Cristiano Ronaldo [Reuters/Sergio Perez]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Musim ini, Real Madrid tidak lagi diperkuat Angel Di Maria dan Xabi Alonso yang telah dijual ke Manchester United dan Bayern Munich. Namun, kehilangan dua pemain kunci di lini tengah tidak membuat kekuatan Madrid berkurang. Setidaknya itulah yang diyakini oleh pemain Atletico Madrid, Mario Suarez.

Menurut Suarez, rival satu kotanya itu tetap berbahaya seperti musim lalu. Kehadiran dua pemain baru di lini tengah Madrid, Toni Kroos dan James Rodriguez diyakini Suarez bakal menjadi ancaman bagi Los Colchoneros.

"Permainan Real Madrid masih sangat bagus. Madrid telah kehilangan sejumlah pemain penting, tapi klub tersebut juga mendatangkan pemain-pemain hebat," tukas Suarez.

"Bagi saya, Xabi Alonso selalu menjadi salah satu gelandang terbaik di dunia. Mereka telah membeli Toni Kroos, yang merupakan pemain hebat. Mereka berdua adalah gelandang hebat," sambungnya.

"Angel Di Maria hengkang, tapi James Rodriguez ada di sana. Itulah keuntungan Madrid," sambungnya.

Atletico Madrid akan menghadapi Real Madrid di laga ketiganya musim ini. Laga Derby tersebut akan berlangsung di Santiago Bernabeu, Minggu (14/9/2014) dini hari WIB.

Agustus lalu, keduanya telah bertemu sebanyak dua kali di ajang Piala Super Spanyol. Dalam ajang tersebut, Atletico berhasil mengalahkan Madrid dengan agregat 2-1. (Soccerway)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI