Suara.com - Seluruh pemain, ofisial, pelatih dan manajemen Persija Jakarta, meminta maaf kepada The Jakmania atas kegagalan mereka lolos ke babak delapan besar Indonesia Super League (ISL) 2014.
Persija menyelesaikan laga terakhir ISL dengan kemenangan 3-1 atas Barito Putra. Namun hasil tersebut tetap membantu Tim Macan kemayoran untuk lolos ke babak delapan besar setelah kalah poin dari Pelita Bandung Raya.
Persija menyelesaikan 20 pertandingan dengan 34 poin. Sedangkan PBR unggul satu poin dari Persija setelah beberapa jam yang lalu berhasil mengalahkan Persita Tangerang 3-1.
Usai pertandingan melawan Barito Putra, Persija pun meminta maaf karena mereka gagal lolos ke delapan besar.
“Atas nama pemain, pelatih juga manajemen Persija, kami meminta maaf karena tidak berhasil lolos ke babak delapan besar seperti yang kita cita-citakan,” kata asisten pelatih Persija Jakarta, Hendri Soesilo.
“Tapi itulah sepakbola, semua harus menerima dengan lapang dada dan tentunya bisa lebih baik lagi di masa mendatang,” tambahnya.
Hendri Soesilo sendiri tidak mau berkomentar lebih banyak terkait gagalnya Persija musim ini. Yang jelas, kata Hendri Soesilo, tidak ada yang salah dengan perekrutan pemain.
“Kualitas pemain sudah bagus. Tapi kolektivitas itu yang paling penting. Jika saja kami tim kepelatihan dipertahankan, maka musim depan akan ada perombakan pemain terutama legiun asing,” bebernya. (Liga Indonesia)