Suara.com - Gerardo Martino berhasil meraih kemenangan pertamanya sebagai pelatih Argentina saat menghadapi Jerman di Dusseldorf, Kamis (4/9/2014) dini hari WIB. Atas kemenangan tersebut, Martino memuji penampilan anak-anak asuhnya, khususnya Angel Di Maria.
Dalam pertandingan tersebut, Di Maria tampil dominan dalam membangun serangan Albiceleste. Tercatat, pemain yang baru saja bergabung dengan Manchester United itu membukukan tiga "assist" dan mencetak satu gol ke gawang Der Panzer.
"Saya sangat puas dengan penampilan tim. Pasalnya sejumlah pemain hanya memiliki waktu sedikit untuk berlatih," aku Martino.
"Penampilan Angel Di Maria menunjukkan bahwa dirinya adalah salah satu dari lima pemain terbaik di dunia," tambahnya.
Dalam pertandingan yang disebut-sebut sebagai laga ulangan final Piala Dunia 2014, Argentina meraih kemenangan telak 4-2. Dalam laga itu, Argentina unggul lebih dulu dengan empat gol sebelum akhirnya Andre Schuerrle dan Mario Goetze memperkecil kedudukan di menit 52 dan 78. (Soccerway)