Suara.com - Robin van Persie membantah kabar bahwa masalah lututnya telah membuat Manchester United memboyong Radamel Falcao. Meski demikian, Van Persie menegaskan bahwa dia telah siap bersaing dengan Falcao di lini depan MU.
Manajer Louis van Gaal sempat mengkhawatirkan kebugaran Van Persie dan yang dikabarkan akan menjalani operasi. Hal tersebut dikabarkan yang menjadi alasan MU meminjam Falcao dari AS Monaco dengan harga 6 juta pundsterling.
Namun, Van Persie segera membantah semua kabar tersebut dan menegaskan bahwa dia tidak berencana menjalani operasi. Striker internasional Belanda ini pun mengatakan bahwa dia telah siap bersaing dengan Falcao.
"Saya terkesan bahwa orang berimajinasi untuk menciptakan sesuatu seperti itu. Saya tidak tahu dari mana asalnya dan saya katakan dari hati saya bahwa saya tidak akan berada di rumah sakit untuk menjalani operasi," kata RVP.
"Saya menyambut kedatangannya, dia membuat kami lebih baik. Falcao harus bersaing untuk mendapatkan posisinya, saya juga. Kami harus bersaing dengan Wayne Rooney dan James Wilson untuk melihat siapa yang bermain," ujarnya. (Dailymail)