Suara.com - Persita Tangerang, Banten akan menghadapi Pelita Bandung Raya (PBR) di laga terakhir Indonesia Super League (ISL) di Stadion Singaperbangsa, Karawang, Jabar, Jumat (5/9/2014) mendatang. Pelatih Persita Giman Nurjaman berharap laga tersebut dapat dimanfaatkan pemain untuk menunjukkan kemampuannya.
"Ini merupakan ajang unjuk kekuatan bagi pemain agar dapat dilirik tim lawan dan dikontrak musim depan," kata Pelatih Persita Giman Nurjaman di Tangerang, Selasa (2/9/2014).
Persita dipastikan terdegradasi setelah hanya mengumpulkan 15 poin dari 19 pertandingan. Kepastian Persita turun kasta musim depan setelah dikalahkan tim tamu Persib Bandung 1-2 di Stadion Si Jarak Harupat Minggu (31/8/2014).
Giman mengatakan tidak melakukan persiapan khusus menghadapi PBR, karena kalah atau menang tidak menentukan peringkat. Namun dirinya akan melakukan pembenahan lini tengah dan belakang untuk menahan serangan PBR yang domotori Kim Jefri Kurniawan dan Bambang Pamungkas.
Saat ini, PBR berada di peringkat 4 dengan 32 poin hasil dari 19 kali bertanding, sementara Persita menghuni peringkat 10 klasemen sementara. Tim berjuluk Pendekar Cisadane hanya terpaut satu tingkat dari juru kunci Persijap Jepara, Jateng yang mengumpulkan 8 poin dari 19 kali pertandingan. (Antara)