Liverpool Bungkam Spurs 3-0

Reky Kalumata Suara.Com
Minggu, 31 Agustus 2014 | 21:23 WIB
Liverpool Bungkam Spurs 3-0
Pemain Liverpool Alberto Moreno (tengah) merayakan golnya ke gawang Liverpool bersama Jordan Henderson dan Daniel Sturridge. (REUTERS/Eddie Keogh)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Liverpool masih melanjutkan dominasinya atas Tottenhan Hotspur. Bertandang ke White Hart Lane, Minggu (31/8/2014), The Reds berhasil membungkam tuan rumah Spurs tiga gol tanpa balas.

Liverpool sudah unggul cepat, tepatnya pada menit ke-8, melalui kaki Raheem Sterling. Umpan Jordan Henderson, ke sisi lain kotak penalti, yang lantas diselesaikan Sterling ke bagian pojok gawang.

Penampilan Spurs sendiri tidak begitu memalukan dalam laga yang dimainkan di depan pendukung setianya ini. Hanya saja sayangnya, tidak ada serangan mematikan yang bisa mereka lancarkan.

Sejak tertinggal 1 gol, Emmanuel Adebayor cs menekan. Beberapa peluang, baik yang dibuat Adebayor maupun Erik Lamela dan lain-lain, terbukti belum bisa dikonversi menjadi gol, hingga waktu jeda tiba.

Sebaliknya Liverpool, tetap terlihat membahayakan dengan memainkan juga Mario Balotelli selain Sterling dan Sturridge di lini depan. Namun beberapa kali usaha Balotelli belum mendapatkan hasil.

Di babak kedua, Liverpool kembali menekan. Sebuah hadiah penalti didapatkan oleh Liverpool dan diselesaikan dengan baik oleh Steven Gerrard yang menjadi eksekutor. 2-0 untuk The Reds di menit ke-49.

Spurs sempat mengancam lewat sepakan kaki kanan Christian Eriksen namun masih dapat diblok. Justru The Reds yang kembali unggul lewat tembakan kaki kanan Alberto Moreno di menit ke-60. Skor menjadi 3-0.

Ancaman-ancaman masih datang dari Liverpool namun dua peluang Daniel Sturridge gagal menghasilkan gol. tendangan kaki kirinya masih dapay diamankan kiper Hugo Lloris, satu peluang lagi masih melebar.

Sturridge masih rajin mengancam namun tembakan kaki kaannya masih tinggi dan melebar di menit ke-83. Spurs masih belum menyerah namun belum ada gol dari tuan rumah hingga tambahan waktu tiga menit.

Hingga wasit meniupkan peluit panjang Liverpool tetap unggul 3-0. Dengan skor tersebut Liverpool sementara berada di posisi kelima  klasemen sementara dengan enam poin.

Sementara Spurs hanya terpaut satu strip yaitu di posisi keenam juga dengan mengumpulkan enam poin. Keduanya telah meraih dua kali kemenangan dan satu kekalahan.

Skuat:

Spurs: Lloris; Dier, Kaboul, Vertonghen, Rose (Davies 72'); Bentaleb (Dembele 59'), Capoue; Chadli, Eriksen (Townsend 59'), Lamela; Adebayor.

Liverpool: Mignolet; Manquillo, Lovren, Sakho, Moreno; Henderson, Gerrard, Allen (Can 61'); Sterling (Jose Enrique 86'); Sturridge, Balotelli (Markovic 61').

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI