Suara.com - Athletic Bilbao sukses lolos ke fase grup Liga Champions setelah menyingkirkan Napoli. Pelatih Bilbao Ernesto Valverde mengungkapkan bahwa ini adalah bersejarah bagi klubnya
Setelah imbang 1-1 di leg pertama di Naples, Bilbao mampu tampil baik di leg kedua. Tampil di depan para pendukungnya, Bilbao yang sempat tertinggal lebih dulu akhirnya meraih kemenangan 3-1 atas tim Italia itu.
Dengan kemenangan tersebut Bilbao lolos ke fase grup Liga Champions untuk pertama kalinya sejak 16 tahun. Valverde pun memuji timnya yang tidak panik bermain menghadapi Napoli dan juga dukungan para penonton Basque.
"Perbedaan telah dibuat oleh para penonton di San Mames, mereka telah membantu memberikan dorongan kepada pemain malam ini dan kami tetap percaya kepada diri sendiri," ungkap Valverde usai pertandingan.
"Tentu kami tetap tenang, kami telah bersiao menghadapi laga yang sulit menghadapi tim besar seperti Napoli. Ini hari bersejarah bagi kami, 16 tahun lalu kami berada di Liga Champions," tukas pelatih Athletic Bilbao. (Scoresway)