4 Punggawa Albiceleste di Dua Era Berbeda MU

Syaiful Rachman Suara.Com
Rabu, 27 Agustus 2014 | 20:00 WIB
4 Punggawa Albiceleste di Dua Era Berbeda MU
Angel Di Maria [Reuters]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Jelang ditutupnya bursa transfer musim ini, Manchester United terus menggeber pembelian pemain menyusul hasil kurang memuaskan yang diperoleh Setan Merah dalam dua pekan terakhir. Setelah Luke Shaw dan Ander Herrera, dua pemain lain kini telah dipastikan merapat ke Old Trafford.

Mereka adalah Marcos Rojo dan Angel Di Maria. Kedua punggawa timnas Argentina diboyong ke Manchester menyusul penampilan gemilang keduanya di ajang Piala Dunia Juni-Juli lalu.

Rojo dan Di Maria bukanlah pemain Argentina pertama yang dibeli United. Sebelumnya, di masa kepemimpinan Sir Alex Ferguson, MU pernah diperkuat oleh dua punggawa Albiceleste lainnya, Juan Sebastian Veron dan Gabriel Heinze.

Berseragam United di awal millenium, baik Veron ataupun Heinze pernah mencicipi kesuksesan. Paling tidak, keduanya pernah mencicipi manisnya gelar Liga Premier.

Kesuksesan Veron dan Heinze tentu menjadi motivasi tersendiri bagi Rojo dan Di Maria yang mengikuti jejak kedua seniornya bergabung di Old Trafford. Akan tetapi, MU di masa lalu dan masa kini berbeda.

Di bawah kepemimpinan Sir Alex Ferguson, MU adalah tim papan atas yang tidak pernah absen dari Liga Champions. Selepas kepergian Ferguson, musim lalu MU gagal di bawah asuhan David Moyes. Dan kini, di bawah kepemimpinan van Gaal, MU belum juga bangkit.

Meraih kemenangan di enam laga uji coba, MU mengalami kegagalan di awal musim ini. Di laga perdana Liga Premier MU secara mengejutkan ditumbangkan Swansea City, kemudian ditahan imbang Sunderland 1-1. Dan yang paling anyar, MU baru saja dipermalukan klub divisi tiga dengan empat gol tanpa balas.

Jadi, akankah kedatangan Rojo dan Di Maria bisa membawa perubahan signifikan di Old Trafford dan mengantar MU meraih gelar Liga Premier seperti Veron dan Heinze?

1. Juan Sebastian Veron - Gelandang (2001-2003)

Veron merapat ke Old Trafford pada tahun 2001 dari Lazio. Dua musim berseragam Setan Merah, Veron tampil sebanyak 51 kali di Liga Premier dengan menyumbang tujuh gol.

Di musim terakhirnya bersama United, Veron turut mengantar MU meraih gelar Liga Premier di musim 2002/03. Namun, ketidakcocokannya dengan Ferguson membuatnya hengkang ke Chelsea.

2. Gabriel Ivan Heinze - Bek (2004-2007)

Heinze dibeli United dari PSG pada Juni 2004 dengan nilai 6,9 juta Poundsterling. Tiga musim berseragam United, Heinze tampil 52 kali di Liga Premier dengan menyumbang satu gol.

Bersama United, Heinze mencicipi dua gelar. Yaitu gelar Piala Liga di musim 2005/06 dan Liga Premier 2006/07.

3. Marcos Rojo - Bek (2014...)

Marcos Rojo menjadi pemain Argentina pertama yang diboyong manajer MU Louis van Gaal. Rojo dibeli United dari Sporting Lisbon dengan nilai transfer lebih dari Rp311 miliar.

Untuk mendapatkan Rojo, MU tidak hanya menggelontorkan uang dengan jumlah yang tidak sedikit. Akan tetapi, MU juga bersedia meminjamkan Luis Nani ke Sporting Lisbon selama satu musim.

Kehadiran Rojo diharap van Gaal bisa membuat lini pertahanan United musim ini semakin kokoh.

4. Angel Di Maria - Gelandang (2014...)

Setelah Rojo, baru-baru ini MU kembali mendatangkan punggawa timnas Argentina, Angel Di Maria. Tampil cemerlang sebagai seorang winger di Real Madrid musim lalu dan di Piala Dunia Brasil, Di Maria diharapkan bisa membuat sayap MU semakin hidup.

Untuk mendatangkan Di Maria, MU mengelontorkan dana sebesar 59,7 Poundsterling dan tercatat sebagai pemain kelima di daftar lima besar rekor transfer Sepanjang masa.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI