Suara.com - Pemain muda yang satu ini tergolong cukup menonjol dalam beberapa musim terakhir di Eredivisie (Liga Belanda). Namanya lantas jadi kian bersinar dan diperhatikan banyak orang, ketika tampil memukau di Piala Dunia (PD) 2014 bersama tim Oranje.
Berkat kegemilangannya, terutama saat di Brasil lalu, Memphis Depay konon dominati sejumlah klub raksasa Eropa, termasuk di antaranya Manchester United, Tottenham Hotspur, serta Juventus. Namun nyatanya, dia justru memilih memperpanjang kontrak di klubnya sekarang, PSV Eindhoven.
Dengan perpanjangan kontrak selama setahun yang baru ditandatanganinya itu, Depay berarti masih akan berstatus pemain PSV hingga 2018. Sesuatu yang jelas menguntungkan bagi klub tersebut, karena saat ini pun pemain berusia 20 tahun itu sudah mencetak 4 gol dari dua laga awalnya di Liga Belanda.
"Saya ingin menempatkan diriku bersama tim ini, yang musim lalu telah menyiapkan jalanku menuju sukses," ungkap Depay, mengungkapkan sukacitanya atas perpanjagnan kontrak tersebut, di situs resmi klubnya.
"Saya ingin bermain untuk meraih trofi demi trofi, serta menjadikan diriku penting bagi tim ini," ujarnya lagi. "Saya senang karena kami telah mencapai kesepakatan dan memperpanjang kontrakku dengan tim ini," sambungnya.
Direktur Teknis PSV, Marcel Brands, pun tak kurang senangnya menyampaikan pernyataan terkait hal itu.
"Di balik layar, kami bekerja keras untuk mempertahankan Memphis di Eindhoven," tuturnya. "(Dan) Kami luar biasa senang karena dia telah setuju dengan komitmen baru ini," tambahnya. [Soccerway]