Hadapi Vietnam, Pelatih Timnas U-19 Hanya Mohon Doa

Rabu, 13 Agustus 2014 | 11:38 WIB
Hadapi Vietnam, Pelatih Timnas U-19 Hanya Mohon Doa
Para pemain Timnas U-19 saat berlatih di Indonesia, beberapa pekan lalu. [Antara/Regina Safri]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Timnas U-19 yang diterjunkan di turnamen Hassanal Bolkiah Trophy (HBT) 2014 di Brunei Darussalam, hari ini, Rabu (13/8/2014), akan menjalani laga ketiganya, menghadapi Vietnam di Stadion Nasional Hassanal Bolkiah, Bandar Seri Begawan.

Tidak banyak komentar yang bisa diperoleh dari jajaran Timnas U-19 terkait laga tersebut. Salah satunya, hanya ada kalimat singkat dari akun pelatih Indra Sjafri di media sosial yang memohon doa dukungan untuk pertandingan ini.

"Bismillah ....... Mohon do'a Hari ini Tgl 13 Agustus jam 15.00 WIB TIMNAS U-19 Lawan Vietnam 'LIVE SCTV'," tulisnya di akun Twitter tersebut. Ungkapan sama yang tampaknya juga dituliskan jelang laga lawan tuan rumah Brunei pada 11 Agustus lalu.

Sementara itu, melalui akun @TimnasU191, justru bisa ditemukan sederet kata-kata penyemangat.

"Come on Boys. Tekadkan lagi bulat kita untuk kemenangan sore ini. Ingat Jangan banyak buang waktu nanti, Langsung Tancap Gas dan Bekuk mereka," tulis akun tersebut, sambil mengingatkan bahwa Vietnam mungkin berniat "balas dendam" final Piala AFF U-19 tahun 2013, di laga ini.

"Kemenanganlah nanti yang akan mengantarkan kita melaju ke putaran berikutnya & kita lebih percaya diri lagi untuk 2 pertandingan berikutnya," sambung akun yang senantiasa mengabarkan aktivitas Timnas U-19 itu.

Seperti diketahui, dari dua penampilan awalnya di ajang ini, Evan Dimas dkk memang belum pernah menang. Imbang tanpa gol di laga pembuka tanggal 8 Agustus lalu kontra Malaysia U-21, mereka malah ditekuk tuan rumah Brunei 3-1 pada Senin (11/8) lalu. Sementara, Vietnam yang juga mengirim tim U-19 pun kalah 0-2 dari Malaysia pada laga keduanya hari itu.

Hasil tersebut membuat Timnas U-19 saat ini baru mengumpulkan 1 poin, berada di posisi ke-5 klasemen sementara Grup B. Kamboja sementara memimpin grup ini dengan 6 poin, diikuti Malaysia (4), Brunei dan Vietnam (masing-masing 3 poin), sedangkan juru kunci adalah Singapura.

Usai laga melawan Vietnam sore ini, tim asuhan Indra Sjafri masih akan menghadapi dua tim lain di Grup B. Masing-masing adalah Kamboja pada 16 Agustus, serta Singapura pada 18 Agustus. Selanjutnya, juara dan runner-up grup akan maju ke semifinal yang dijadwalkan pada 20 Agustus, dengan final diagendakan pada 23 Agustus 2014.

*** Ikuti live tweet laga Timnas Indonesia U-19  versus Vietnam di twitter kami @suaradotcom.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI