Preview: Menjamu Persib, Persija Bidik 3 Poin di GBK

Syaiful Rachman Suara.Com
Minggu, 10 Agustus 2014 | 07:00 WIB
Preview: Menjamu Persib, Persija Bidik 3 Poin di GBK
Logo Persija dan Persib. (ISL)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Duel klasik akan kembali tersaji di Liga Super Indonesia (ISL), Minggu (10/8/2014). Setelah bertandang ke Bandung awal Mei lalu, kali ini Persija Jakarta akan menjamu rival abadinya, Persib Bandung di Stadion Utama Gelora Bung Karno.

Bermain di kandang lawan, Persib tentunya kurang diunggulkan dalam laga ini. Namun pelatih Persib Djadjang Nurdjaman tetap optimistis mampu membawa pulang poin dari kandang Macan Kemayoran.

Persija diperkirakan akan tampil lebih agresif ketimbang pertemuan di putaran pertama di Stadion Si Jalak Harupat bulan Mei lalu. Jika di putaran pertama Persija lebih menampilkan permainan bertahan, kali ini Macan Kemayoran bakal tampil menyerang.

Jelang laga krusial tersebut, Persib Bandung masih belum bisa memastikan peran dua pemainnya, Hariono dan Ahmad Jufriyanto yang belum fit 100 persen. Terkait hal tersebut, Nurdjaman tentunya telah menyiapkan formasi dan skema alternatif.

Jika Hariono tidak diturunkan, Nurdjaman masih memiliki Atep untuk menemani Firman Utina, M. Ridwan, dan Konate di lini tengah. Sedangkan untuk mengisi posisi Jufriyanto, ada Abdul Rahman dan Vladimir yang bisa mengisi posisi bek tengah.

Di lini depan, Ferdinand Sinaga tidak bisa diturunkan akibat akumulasi kartu. Namun hal itu tampaknya tidak menjadi masalah lantaran Djibril Coulibaly telah menunjukkan kembali ketajamannya.

Sementara itu di kubu Persija, target kemenangan tentu menjadi harga mati. Selain tampil sebagai tuan rumah, Persija yang telah melakoni dua laga lebih banyak  membutuhkan poin penuh untuk menjaga persaingan dengan rivalnya tersebut.

Menghadapi Maung Bandung, kecuali Ivan Bosnjak, semua pemain siap diturunkan pelatih Benny Dollo. Hingga tiga minggu ke depan,Bosnjak masih harus menepi akibat cedera hamstring.

Menjamu rival abadinya tersebut, Persija berpeluang untuk mengubah catatan pertemuan kedua kubu. Untuk mengubah catatan tersebut, Macan Kemayoran wajib menang. Pasalnya, dari lima pertemuan terakhir kedua tim Persija mengalami kekalahan sebanyak dua kali dan membukukan hasil imbang tiga kali. Termasuk di putaran pertama musim ini yang berakhir dengan hasil imbang tanpa gol.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI