Suara.com - Jack Rodwell memberikan saran kepada pesepak bola muda asal Inggris. Pemain anyar Sunderland itu menyarahkan para pemain muda Inggris untuk tidak bergabung dengan Manchester City.
Menurut, pemain muda Inggris sebaiknya memperkuat klub yang bisa memberikan kesempatan untuk bermain lebih banyak. Rodwell memutuskan hengkang ke Sunderland dengan nilai transfer 10 juta poundsterling karena jarang mendapatkan kesempatan untuk bermain di Manchester City.
“Namun, bukan berarti karena anda adalah pemain muda Inggris maka tidak bisa membela Manchester City. Yang ingin saya katakana adalah jangan dulu bergabung sekarang. Raihlah kesempatan bermain lebih banyak sebelum pindah ke City,” ujarnya.
Kata Rodwell, pesepak bola muda asal Inggris sebaiknya bertanya lebih dulu kepada diri sendiri apakah ingin mendapatkan kesempatan bermain secara regular sebelum menerima tawaran bergabung dengan Manchester City.
Rodwell bukan satu-satunya pemain asak Inggris yang terpaksa keluar dari City karena jarang diturunkan. Sebelumnya, Gareth Bary memilih hengkang ke Everton dan Adam Johnson juga bergabung dengan Sunderland. (Mirror)