Lampard Resmi Berseragam City

Syaiful Rachman Suara.Com
Rabu, 06 Agustus 2014 | 18:30 WIB
Lampard Resmi Berseragam City
Pemain Inggris Frank Lampard [Reuters/Laszlo Balogh]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Eks gelandang Chelsea Frank Lampard resmi berseragam Manchester City di awal musim 2014/15. Pemain 36 tahun akan merumput bersama The Citizens selama enam bulan dengan status pinjaman.

Kepastian peminjaman Lampard tersebut disampaikan Direktur Olahraga New York City FC Claudio Reyna. Dengan berlabuhnya Lampard di Etihad Stadium, Reyna berharap Lampard akan semakin siap membela klub barunya di MLS tahun depan. Lampard akan mulai berlatih bersama rekan-rekan barunya di Etihad Stadium dalam waktu dekat.

"Ini bagus untuk Frank. Kondisinya sangat baik selepas Piala Dunia. Berlatih dan bermain dengan rekan kami (Manchester City) akan menjaga kebugaran Frank sebelum bergabung dengan punggawa lain New York FC," Jelas Reyna.

Lampard menyambut gembira keputusan klub barunya, New York City FC, yang meminjamkannya ke klub papan atas Liga Premier. Menurutnya, bergabung bersama City menjadi kesempatan yang sangat bagus baginya untuk menjaga kebugaran dan mengasah kemampuannya dengan tetap bermain di level atas.

"Bergabung dengan Manchester City adalah kesempatan bagus bagi saya untuk terus berlatih dan bermain di level atas. Karena hal itu akan menjamin kebugaran saya saat membela New York City," tukas Lampard.

"Saya telah bertemu (manajer) Manuel Pellegrini dan beberapa pemain New York. Saya sudah tidak sabar untuk berlatih dan berkontribusi bagi Manchester City sebelum kepindahan saya ke New York," tambahnya.

Lepas dari Chelsea akhir musim lalu, Lampard menandatangani kontrak berdurasi dua tahun dengan klub New York City FC. Pemain 36 tahun menjadi pemain asing kedua yang resmi pindah ke klub yang dimiliki Manchester City tersebut.

Sepanjang 13 tahun merumput bersama Chelsea, Lampard telah mencetak 211 gol dan tercatat sebagai pencetak gol terbanyak di Stamford Bridge. Bersama The Blues, Lampard telah meraih tiga gelar Liga Premier, empat Piala FA, dua Piala Liga, satu Liga Europa dan Liga Champions. (Reuters)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI