Beckham: Rodriguez Bisa Jadi Pemain Hebat di Madrid

Doddy Rosadi Suara.Com
Sabtu, 26 Juli 2014 | 21:48 WIB
Beckham: Rodriguez Bisa Jadi Pemain Hebat di Madrid
Presiden Real Madrid Florentino Perez memperkenalkan pemain barunya, James Rodriguez. (REUTERS/Juan Medina)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Mantan kapten timnas Inggris David Beckham memuji keputusan Real Madrid yang memboyong James Rodriguez dari AS Monaco. Juara liga Champions 2014 itu merekrut pemain tengah Kolombia itu dengan nilai transfer 80 juta euro.

Beckham yang sempat membela Madrid pada 2003b hingga 2007 memprediksi, Rodriguez akan menjadi pemain hebat di Madrid.

“Madrid telah memboyong sejumlah pemain hebat dan itu memperkuat skuat Madrid. Klub ini akan selalu mempunyai pemain yang berbeda dan James adalah pemain yang hebat, dia menjalani momen yang luar biasa di Piala Dunia. James juga mencetak gol terbaik di Piala Dunia lalu,” kata Beckham.

Rodriguez telah resmi bergabung dengan Madrid setelah diboyong dari AS Monaco dengan  nilai transfer 80 juta Euro atau lebih dari Rp1,2 triliun. Ia telah setuju diikat kontrak selama enam musim ke depan.

Madrid pun telah memperkenalkan bintang barunya tersebut kepada publik di Santiago Bernabeu. “Impian saya adalah selalu bisa bermain di sini. Saya sudah memimpikan  itu,” ucapan pertama Rodriguez saat jumpa pers di Bernabeu.

Beckham merupakan bagian dari pemain Madrid di era Galacticos. Namun, selama empat tahun membela Madrid, dia belum bisa merasakan trofi liga Champions. Karena itu, Beckham memuji pelatih Carlo Ancelotti yang berhasil membawa trofi liga Champions ke Santiago Bernabeu.

“Saya tahu bagaimana pentingnya trofi liga Champions bagi Madrid dan saya bahagia Ancelotti bisa melakukan itu. Dia orang yang sangat spesial,” ungkapnya. (Goal)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI