Mourinho Akui Ingin Kembali Boyong Drogba

Reky Kalumata Suara.Com
Jum'at, 25 Juli 2014 | 09:18 WIB
Mourinho Akui Ingin Kembali Boyong Drogba
Didier Drogba (shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Manajer Chelsea Jose Mourinho mengakui bahwa dia ingin kembali mendapatkan Didier Drogba. Mourinho berencana memboyong striker internasional Pantai Gading ini guna memperkuat skuatnya.

Drogba telah menghabiskan delapan tahun merumput di Stamford Bridge dan memberikan kontribusi besar atas sukses Chelsea, termasuk meraih gelar Liga Champions. Mourinho pun berniat untuk memboyong mantan pemain Galatasaray itu kembali ke Inggris.

"Kami memikirkan mengenai itu (Drogba). Kami ingin memenangkan pertandingan dan memenangi gelar juara dan Didier Drogba adalah salah satu stiker terbaik di Eropa," ungkap Mourinho.

"Dia masih sangat sesuai yang dibutuhkan di Premier League dan kami berpikir soal hal itu dalam cara yang non-emosional," ujarnya.

"Jika Anda membawa dia kembali itu bukan karena dia adalah Didier atau pencetak gol penting dalam sejarah Chelsea, atau yang saya baca saya membutuhkan asisten, tidak," tegas pelatih asal Portugal ini.

"Jika saya bawa dia karena dia pemain yang bisa membawa kualitas untuk membuat tim menjadi tangguh. Tim bukan hanya mengenai kesebelasan. Ini mengenai opsi berbeda dan opsi saya tidak bisa mengatakan soal kemungkinannya," tukas Mourinho. (Scoresway)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI