Suara.com - Manajer Arsenal Arsene Wenger yakin James Rodriguez akan hengkang dari AS Monaco pada musim panas ini. Menurut Wenger, pencetak gol terbanyak di Piala Dunia 2014 itu terlalu besar untuk klub seperti Monaco.
Baru-baru ini, Rodriguez dikabarkan tengah dibidik sejumlah klub besar. Tidak terkecuali dua raksasa Spanyol, Real Madrid dan Barcelona. Rodriguez sendiri belum memberikan kepastian mengenai kabar tersebut.
"Pemain seperti dirinya akan sulit bertahan di sebuah klub saat Real Madrid dan Barcelona terus meliriknya. Melihat kemampuannya bermain, tim-tim tersebut pasti sangat tergoda untuk membelinya," jelas Wenger kepada Bein Sport.
Menurut Wenger, jika tidak tahun ini, maka satu atau dua tahun mendatang Rodriguez akan hengkang dari Ligue 1.
"Apakah tahun ini dia akan pindah? Mungkin tidak, karena bersama Monaco musim depan dia (Rodriguez) akan tampil di Liga Champions," kata pelatih 64 tahun.
"Tapi yang pasti musim berikutnya atau berikutnya lagi dia akan hengkang (dari Monaco)," tebaknya.
Nama Rodriguez melambung setelah dirinya tampil memukau bersama Kolombia di Piala Dunia 2014 beberapa waktu lalu. Bahkan, Rodriguez dikabarkan akan merapat ke Santiago Bernabeu dalam waktu dekat.
Real Madrid dan AS Monaco dikabarkan tengah melakukan negoisasi terkait keinginan Madrid mendapatkan pemain 23 tahun tersebut. Rodriguez dikabarkan siap meneken kontrak selama lima musim bersama Madrid apabila Los Blancos bersedia merogoh kocek 70 juta euro plus satu pemain sesuai dengan permintaan Monaco. (Football Espana)