Suara.com - Kiper Kosta Rika Keylor Navas dikabarkan akan bergabung dengan Real Madrid. Media Spanyol mengklaim bahwa Los Blancos telah mencapai kesepakatan dengan Levante soal transfer Navas.
Adalah Marca yang melaporkan bahwa Madrid telah mencapai kesepakatan membayar klausul buy out Navas sekitar 10 juta Euro. Namun Madrid dikabarkan baru akan mengumumkan pembelian Navas tersebut setelah klub mencapai kesepakatan transfer Diego Lopez.
Levante memang berniat menjual Keylor Navas karena kontraknya sisa satu musim lagi. Kiper yang tampil apik di Piala Dunia 2014 ini telah menjadi free agent pada Januari nanti maka Levante tidak dapat mendapatkan dana untuk kesepakatan Navas ke depan.
Sebelum Madrid mengajukan tawarannya, beberapa klub besar Eropa juga menyatakan ketertarikannya pada Navas. Bayern Munich hampir mendapatkan Navas. Sementara Atlético de Madrid dan Porto juga mengajukan tawaran kepada kiper Levante ini.
Namun kedua tim ini tampaknya belum berani membawa klausul buy out Navas. Sementara Arsenal, Monaco and PSG juga telah tertarik kepada kiper Kosta Rika tersebut dan telah menghubungi agennya, Ricardo Cabañas. (Marca)