Suara.com - Lionel Messi sukses memimpin tim Argentina menuju ke final Piala Dunia 2014. Namun manajer Chelsea Jose Mourinho merasa bahwa kapten Argentina ini belum bisa disebut sebagai pemain terhebat.
Messi telah mencetak empat gol di Brasil dan membawa Albiceleste ke final Piala Dunia pertama sejak 1990. Messi menjadi figur penting bagi pencapaian Argentina di Piala Dunia sejak Diego Maradona membawa negara ini berjaya di 1986.
Jika Messi sukses membawa Argentina di Brasil ini diklaim bisa menyamai kebintangan Maradona. Namun bagi Mourinho tidak sesederhana itu dan bagi manajer Chelsea ini Messi belumlah sebagai pemain besar.
"Saya rasa dia adalah pemain yang fantastik," ungkap Mourinho yang berbicara dalam kapasitasnya sebagai Duta Sepak bola Global Yahoo.
"Dia tidak perlu memenangi Piala Dunia untuk dipertimbangkan sebagai pemain fantastik. Dia tidak perlu memenangi Piala Dunia untuk dipertimbangkan sebagai historis di dekade ini. Namun bagi saya dia bukan pemain terhebat sepanjang masa," tukasnya. (Soccernet)