Beda Nasib Semifinalis Piala Dunia 2010 di Brasil

Syaiful Rachman Suara.Com
Kamis, 10 Juli 2014 | 12:55 WIB
Beda Nasib Semifinalis Piala Dunia 2010 di Brasil
Pemain Jerman rayakan kemenangan atas Brasil di babak semifinal Piala Dunia 2014 [Reuters/David Gray]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Babak semifinal baru saja berakhir, dan Piala Dunia 2014 akan segera memasuki partai puncak. Di final Piala Dunia kali ini, Jerman dan Argentina akan kembali bertemu di laga penentuan juara dunia. Sebelumnya, kedua tim dua kali bertemu di final Piala Dunia. Yaitu di Piala Dunia 1986 dan 1990.

Di Piala Dunia sebelumnya, Der Panzer merupakan salah satu semifinalis di Afrika Selatan. Namun, langkah  Jerman terhenti di fase tersebut usai tumbang di tangan Spanyol. Selain Jerman, Belanda juga merupakan semifinalis di Piala Dunia 2010. Jika empat tahun silam Oranye berlaga di final, kali ini langkah Arjen Robben cs terhenti di semifinal.

Selain Jerman dan Belanda, bagaimana nasib dua semifinalis Piala Dunia 2010 lainnya di Piala Dunia kali ini?

Uruguay

Uruguay yang nyaris menumbangkan Belanda di partai semifinal Piala Dunia 2010, gagal mengulang kesuksesan di Piala Dunia kali ini. Berhasil melaju ke babak 16 besar, La Celeste gagal melaju ke perempat final setelah ditumbangkan Kolombia 2-0.

Di babak penyisihan grup, langkah Uruguay d Piala Dunia kali ini juga tidak terbilang mulus. Tergabung di Grup D yang merupakan grup neraka, Uruguay justru kalah telak 3-1 dari Kosta Rika. Di laga kedua dan ketiga, Uruguay menang atas Inggris dan Italia. Namun kemenangan yang terakhir di fase grup menyisakan catatan pahit bagi La Celeste menyusul peristiwa gigit bahu yang dilakukan Luis Suarez terhadap Giorgio Chiellini.

Belanda

Tampil gemilang sejak awal babak penyisihan grup, ternyata tidak menjadi jaminan bagi Belanda untuk mengulang keberhasilan di Afrika Selatan dengan melaju ke babak final. Di Piala Dunia kali ini, Belanda yang menorehkan tiga kemenangan beruntun di babak penyisihan grup B, harus menghentikan langkahnya di babak semifinal. Tumbang lewat drama adu penalti dari Argentina, Belanda gagal menjaga asa untuk meraih trofi Piala Dunia pertamanya.

Jerman

Jerman merupakan satu-satunya semifinalis Piala Dunia 2010 yang berhasil lolos ke babak final di Piala Dunia 2014. Jika empat tahun lalu Der Panzer disingkirkan Spanyol di semifinal dengan skor 1-0, kali ini Der Panzer menggilas Brasil di semifinal dengan skor 7-1.

Di babak final, Jerman akan menghadapi Argentina yang baru saja berhasil meyingkirkan Belanda dari kompetsi.

Spanyol

Dari empat semifinalis Piala DUnia 2010, Spanyol mengalami kegagalan Paling memalukan. Dengan Predikat sebagai juara bertahan, Spanyol secara mengejutkan tumbang di tangan Belanda dengan skor akhir 5-1. Di ikuti kekalahan di laga kedua dari Cile 2-0.

Hanya meraih tiga poin di laga terakhir, Spanyol menyingkir dari Piala dunia setelah finis di posisi tiga klasemen sementara Grup B.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI