Soal Hukuman Suarez, Ini Komentar Pele

Reky Kalumata Suara.Com
Kamis, 03 Juli 2014 | 22:32 WIB
Soal Hukuman Suarez, Ini Komentar Pele
Pele. (Sumber: Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Hukuman yang dijatuhkan ole FIFA kepada Luis Suarez mengundang beragam macam reaksi. Legenda hidup Brasil, Pele pun ikut berkomentar atas sanksi yang diberikan kepada Suarez. Apa itu ?

Aksi Suarez di pentas Piala Dunia 2014 berakhir setelah FIFA menjatuhkan hukuman kepada striker Uruguay ini setelah menggigit bek Italia Giorgio Chiellini pada 24 Juni. Suarez dilarang tampil dalam sembilan pertandingan internasional.

Striker internasional Uruguay ini juga dilarang melakukan kegiatan sepakbola selama empat bulan. Sementara pihak klub Uruguay mengecam keputusan tersebut dan mengajukab banding atas keputusan FIFA tersebut.

Di saat banding sedang dalam proses, Pele pun merasa yakin bahwa badan sepakbola dunia ini sudah mengambil keputusan yang tepat. "Keputusan FIFA adalah bagus dan benar karena ini akan menjadi sebuah contoh," ungkapnya.

"Jika dia tidak mendapatkan sanksi dengan cara ini, insiden seperti ini bisa terulang lagi. Tidak ada pemain yang melakukan seperti yang dilakukan oleh Luis Suarez. Saya yakin sanksi tersebut adalah adil," tegas Pele.,

Meski demikian, Pele yakin bahwa hukuman tersebut tidak akan memberikan pengaruh yang besar untuk karir Suarez. "Dia adalah pemain yang besar dan dia akan bangkit lagi," tukasnya. (Soccernet)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI