Suara.com - Brasil akan membuka partai pertama babak 16 besar Piala Dunia 2014 melawan Cile. Ini bukan kali pertama Brasil menghadapi Cile di Piala Dunia. Dari tiga kali pertemuan terakhir, Brasil selalu keluar sebagai pemenang.
Bukan itu saja, Brasil juga selalu menang dengan selisih gol yang besar. Kali ini, Brasil kembali difavoritkan untuk mengungguli Cile. Selain tampil di hadapan pendukungnya sendiri, Tim Samba menjadi kandidat kuat juara Piala Dunia menyusul tersingkirnya juara bertahan Spanyol.
Neymar akan kembali dipercaya pelatih Luis Felipe Scolari untuk menjebol gawang lawan. Sedangkan Chile akan tetap mengandalkan gelandang serang Arturo Vidal guna menerobos lini pertahanan tim Samba.
Inilah susunan pemain Brasil vs Chile.
Brasil: Julio Cesar (kiper), Dani Alves, Thiago Silva, David Luiz, Fernandinho, Marcelo, Hulk, Fred, Neymar, Oscar, Luiz Gustavo.
Chile: Bravo (kiper), Mena, Isla, Silva, Sanchez, Vidal, Vargas, Medel, Jara, Aranguiz, Dias. (FIFA.com)