Suara.com - Jual beli serangan. Itulah bentrok di paruh pertama Brasil kontra Meksiko di Grup A Samba 2014, dalam laga yang digelar di Stadion Castelao, Fortaleza, Rabu (18/6/2014) dinihari.
Pertarungan dua tim Benua Amerika ini pun berjalan keras, penuh duel fisik. Sejumlah pemain dari kedua tim pun banyak terjatuh lantaran tekel keras ataupun akibat berduel di udara.
Meksiko memulai inisiatif serangan lebih dulu begitu kick off. Lewat sepakan-sepakan kencang dari luar kotak penalti, Meksiko mengancam gawang Julio Cesar.
Brasil, pada kurun 20 menit, mulai membalas. Lewat pergerakan cepat Dani Alves dan Marcelo di sisi pertahanan Meksiko, Tim Samba mulai merangsek masuk ke barisan belakang kubu lawan yang dikomandani kapten Rafael Marquez.
Bahkan, Neymar, pada menit 25, nyaris membobol gawang Meksiko, jika tandukkannya tak ditepis secara gemilang oleh kiper Meksiko Guillermo Ochoa.
Peluang untuk Brasil tak cuma dihasilkan lewat Neymar. Menit 38, Marceloa yang merangsek maju ke depan berhasil melepaskan sepakan keras mendatar. Nahas, bola masih melenceng dari gawang Ochoa.
Di penghujung laga, Meksiko yang sempat tertekan berhasil mengejutkan publik Brasil lewat sepakan keras Jose Juan Vazquez. Sayang, tendangan bernomor punggung 23 itu masih melebar tipis dari gawang Julio Cesar. Akhirnya, skor 0-0 pun menutup jalannya laga babak pertama.