Jerman Paling Banyak Bikin "Hat-trick" di Piala Dunia

Reky Kalumata Suara.Com
Selasa, 17 Juni 2014 | 13:59 WIB
Jerman Paling Banyak Bikin "Hat-trick" di Piala Dunia
Pemain Jerman merayakan gol. (Reuters/ Jorge Silva)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Jerman mencatat kemenangan besar di penampilan ke-100 di Piala Dunia usai mencukur Portugal 4-0. Der Panzer juga memperpanjang catatan sebagai negara yang paling banyak mencetak hat-trick di Piala Dunia.

Pada laga di Salvador, Senin (16/6/2014), Jerman secara mengejutkan membantai sepuluh pemain Portugal dengan skor cukup telak 4-0. Pada pertandingan tersebut Thomas Mueller menjadi bintangnya dengan membuat hat-trick.

Mueller mencetak gok koleksinya keenam, ketujuh dan kedelapannya dalam karinya  di Piala Dunia pada penampilan ketujuhnya. Ia menjadi satu-satu pemain Jerman yang hanya membutuhkan sedikit penampilan di Piala Dunia untuk mencetak delapan gol.

Ini juga menjadi hat-trick ketujuh tim Jerman di Piala Dunia dan menjadi negara yang paling banyak mencetak hat-trick. Sedangkan Argentina di posisi kedua dengan empat hat-trick, Hungaria dan Uruguay sama-sama mencetak tiga hat-trick.

Dengan kemenangan atas Portugal, Jerman telah memenangi tujuh pertandingan pembuka di Piala Dunia berturut-turut. Terakhir mereka hanya bermain imbang 1-1 melawan Uruguay Piala Dunia 1986.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI