Sementara Alves yang mengambil tendangan bebas tersebut gagal memanfaatkan peluangnya setelah tendangnnya masih berada tipis di atas mistar gawang Kroasia. Namun nasib baik masih berpihak kepada Brasil setelah wasit menunjuk titik putih setelah Fred dinyatakan dilanggar oleh Dejan Lovren sehingga pemain tersebut mendapatkan kartu kuning.
Neymar yang menjadi eksekutor melakukan tugasnya dengan baik guna membawa Brasil unggul 2-1 di menit ke-72. Meski Pletikosa sempat membaca arah tendangan Neymar namun bola tetap bergulir masuk ke dalam gawang. Sementara usaha Kroasia menyamakan kedudukan masih dapat digagalkan oleh David Luiz ke atas gawang.
Peluang berbahaya datang dari Brasil di menit ke-76 lewat crossing cantik yang dilepaskan oleh Oscar. Namun David Luiz yang menyambutnya di depan gawang gagal memanfaatkan kesempatan tersebut setelah bola hasil sundulannya mengarah ke samping gawang. Serangan masih terus dilakukan oleh para pemain tuan rumah.
Pada menit ke-82, Kroasia sempat menyamakan kedudukan namun gol Ivan Perisic tersebut dianulir karena Olic lebih dulu melakukan pelanggaran saat berebut bola dengan Cesar. Tiga menit kemudian tendangan Modric masih dapat diblok oleh Cesar . Pada menit ke-87, Neymar ditarik keluar dan digantikan oleh Ramires.
Menjelang akhir laga, Oscar sukses memperbesar kemenangan Brasil menjadi 3-1 lewat sepakan kaki kanannya. Kemenangan tersebut membuat Brasil meraih tiga poin pertamanya guna memimpin Grup A, dan sekaligus menjadi awal yang baik bagi tuan rumah yang mengincar trofi Piala Dunia keenamnya.